TERAS7.COM – Meningkatkan nilai tawar budaya untuk menarik wisatawan, serta meningkatkan ekonomi masyarakat, Pemerintah Kabupaten Banjar Melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) menggelar Festival Pasar Terapung Lok Baintan 2018.
Festival Pasar Terapung Lok Baintan 2018 ini akan dilaksakan pada hari Minggu 02 Desember 2018 dengan tema ‘Menggenggam Semangat Tradisi’, bertempat di Dermaga Bawah Jembatan Desa Lok Baintan Kecamatan Sungai Tabuk, Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan.
Kepala Disbudpar Kabupaten Banjar Haris Rifani kepada wordpress-1348129-4951175.cloudwaysapps.com mengatakan, bahwa Festival Pasar Terapung Lok Baintan merupakan kegiatan yang selalu diadakan setiap tahun, sebagai upaya pemerintah daerah untuk mempertahankan tradisi budaya banjar menarik minat wisatawan berkunjung dan meningkatkan perekonomian masyarakat.
“Festival ini juga kita isi dengan beberapa kegiatan lomba, seperti jukung hias, tanglong, photografi dan lain-lain, selain menarik minat wisatawan kita juga berupaya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,” ujarnya, pada, Sabtu (01/12).
Beberapa agenda yang akan memeriahkan acara tersebut diantaranya, Tanglong Jukung, jukung hias tradisional, lomba photografi, penampilan formasi jukung dan penampilan seni budaya khas Kabupaten Banjar.
“kepada seluruh masyarakat, Khususnya Kalimantan Selatan mari kita ramaikan dan sukseskan Festival Pasar Terapung Lok Baintan 2018, semoga dengan kegiatan ini kebanggaan kita akan kekayaan tradisi dan budaya yang dimiliki akan semakin tumbuh kuat,” pungkasnya.