TERAS7.COM – Untuk menarik generasi muda untuk ikut serta dalam mempromosikan pariwisata daerah, Nanang Galuh Intan Banjar 2018 (Naga Intan Banjar) melaksanakan lomba debat bahasa Indonesia dengan tema “peran generasi milenial dalam menjaga eksistensi wisata dan budaya lokal di era digital” di Gedung Pemuda, Kantor Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Banjar, Martapura pada sabtu pagi (19/1)
Lomba debat ini sendiri diikuti oleh 16 tim dari 11 sekolah SMA sederajat di Kabupaten Banjar yaitu SMAN 2 Martapura, SMK Al Fatah, Man 4 Banjar, SMAN 1 Martapura, SMA Muhammadiyah Karang Intan, MAN 3 Banjar, Darul Hijrah Putra, SMAN 1 Karang Intan, Ponpes Darussalam Putri, Ponpes Darussalam Putra dan SMAN 1 Mataraman
Ada 15 permasalahan tentang bagaimana menjaga eksistensi wisata dan budaya lokal di era digital yang akan diperdebatkan oleh peserta dalam lomba debat ini agar mendapatkan penilaian terbaik dari 3 orang juri yaitu Kholis Mabruri, Muhammad Akbar dan Afifah Indahsari.
Sekretaris Disbudpar Banjar, Aidi Hikmatullah saat membuka lomba debat ini menjelaskan bahwa pelaksanaan lomba ini diharapkan dapat membantu tugas Disbudpar dalam mengembangkan kepariwisataan di Kabupaten Banjar.
“Tugas pokok Disbudpar adalah pengembangan destinasi wisata, jadi bagaimana kami membangun dan mengembangkan destinasi wisata, juga mengembangkan SDM terkait dengan kepariwisataan serta memasarkan pariwisata, karena itu kami sangat mengharapkan munculnya pemikiran baru dan inovatif dari debat ini yang menjadi bahan bagi kami untuk membangun kepariwisataan Kabupaten Banjar,” ujar Aidi Hikmatullah.
Sekretaris Disbudpar Banjar ini pun menambahkan bahwa pemikiran dan inovasi baru yang mungkin muncul di lomba debat ini dapat membantu Disbudpar untuk mengembangkan pariwisata dalam berbagai keterbatasan.
“Banyak keterbatasan yang kami miliki, seperti pendanaan. Tapi dengan pemikiran dan inonasi yang baru kita dapat tetap memastikan pariwisata dan budaya lokal kita eksis,” ungkapnya.
Lomba debat ini sendiri sedianya akan dilaksanakan selama 2 hari, akan tetapi karena berbagai pertimbangan maka dilaksanakan selama 1 hari saja dan final debat akan dilaksanakan pada sabtu sore.