TERAS7.COM – Pemerintah Kabupaten Banjar menggelar acara pisah sambut Kapolres Banjar dari AKBP M Ifan Hariyat kepada AKBP Dr Fadli di Mahligai Sultan Adam, Martapura, Rabu (9/4/2025) malam. Acara berlangsung penuh kehangatan sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi atas dedikasi dan pengabdian.
AKBP M Ifan Hariyat kini mendapatkan penugasan baru sebagai Kabag Umum Prolog Polda Jawa Tengah. Posisinya digantikan oleh AKBP Dr Fadli, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit III Tipidkor Polda Sulawesi Selatan.
Bupati Banjar, H Saidi Mansyur, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada AKBP M Ifan Hariyat atas kontribusinya dalam menjaga keamanan dan mendorong kemajuan pembangunan di Kabupaten Banjar.
“Selama menjabat, beliau banyak berkontribusi dalam menciptakan ketertiban dan suasana kondusif yang mendukung keberhasilan pembangunan di Bumi Serambi Mekkah. Sinergi antara Polres dan seluruh elemen masyarakat sangat terasa selama kepemimpinan beliau,” ujar Saidi.
Kepada Kapolres yang baru, AKBP Dr Fadli, Bupati Saidi Mansyur mengucapkan selamat datang dan berharap dapat melanjutkan kerja sama yang baik serta membawa semangat baru bagi Banjar.
“Semoga betah bertugas di sini, bisa melanjutkan program yang sudah berjalan, dan menghadirkan inovasi yang membawa dampak positif bagi masyarakat,” harapnya.
Dalam kesempatan tersebut, AKBP M Ifan Hariyat juga menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan semua pihak selama ia bertugas di Banjar. Ia juga memohon doa restu untuk melanjutkan tugas di tempat yang baru.
“Saya sangat terkesan bertugas di sini. Dukungan dari pak bupati dan seluruh forkopimda sangat luar biasa, menjadikan sinergi kita kuat. Ada tiga pengalaman yang akan selalu saya kenang, yakni di Mekkah, di Madinah, dan di Sekumpul Martapura saat menyaksikan jutaan orang dalam peristiwa haul ulama besar. Itu momen yang sangat menyentuh,” kenangnya.