TERAS7.COM – Suasana berbeda tampak menyelimuti Aula Rumah Tahanan Negara (Rutan) Rantau. (15/04/25).
Di balik tembok pengamanan dan rutinitas tugas yang ketat, semangat kemanusiaan mengalir hangat seiring dengan dilaksanakannya kegiatan donor darah dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61.
Puluhan pegawai Rutan Rantau menyambut kegiatan yang merupakan hasil kolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tapin ini dengan penuh antusias.
Tercatat 20 orang mendaftarkan diri sebagai pendonor, namun setelah melalui serangkaian pemeriksaan kesehatan oleh tim medis PMI, sebanyak 7 orang dinyatakan layak untuk mendonorkan darah mereka.
Plt. Kepala Rutan Rantau, Rahmad Pijati, turut hadir dan memberikan dukungan langsung. Ia mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh jajaran yang telah ambil bagian, tanpa memandang apakah mereka berhasil mendonorkan darah atau tidak.
“Terima kasih kepada petugas Rutan Rantau dan PMI Kabupaten Tapin yang telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah ini. Saya berharap kegiatan ini benar-benar membawa manfaat bagi masyarakat, sesuai dengan tema HBP ke-61 yaitu ‘Pasti Bermanfaat’,” ujarnya.
Tidak hanya dari pihak Rutan, apresiasi juga datang dari PMI Kabupaten Tapin. Sari Ayu staf Unit Donor Darah (UDD) PMI, menyatakan kegiatan ini berjalan dengan lancar dan menjadi langkah positif dalam memenuhi kebutuhan darah di wilayah Tapin.
“Kegiatan ini sangat berarti, selain membantu stok darah di daerah, ini juga menunjukkan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial dari pegawai Rutan Rantau,” pungkasnya.
Donor darah kali ini bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan juga menjadi cerminan bahwa pengabdian para aparatur sipil tidak terbatas pada tugas administratif semata.
Melalui aksi sosial seperti ini, tumbuh pula empati dan solidaritas yang mempererat hubungan antar insan. Sebuah nilai luhur yang selaras dengan semangat Hari Bhakti Pemasyarakatan.
Dengan kegiatan ini, Rutan Rantau kembali menegaskan bahwa di balik dinding-dinding penjagaan, masih mengalir jiwa-jiwa yang peduli, yang siap membantu dan hadir untuk masyarakat.