TERAS7.COM – Polres Batola, Polda Kalsel. melaksanakan kegiatan Patroli Gabungan TNI-POLRI, pada (7/ 1/2024).
Giat Patroli Gabungan ini dilakukan oleh Polsek Anjir Pasar bersinergi dengan TNI Koramil Kecamatan Anjir Pasar. Dengan sasaran pemukiman penduduk dan Kantor penyelenggara Pemilu tingkat Kecamatan Anjir Pasar, Kantor PPK dan Kantor Panwaslu.
Kapolres Batola AKBP Diaz Sasongko S.I.K., M.H. melalui Kasi Humas IPTU Marum menuturkan, dalam Giat Patroli tersebut personil baik dari TNI maupun POLRI memantau secara langsung keadaan di masyarakat dan kantor-kantor tersebut, guna memastikan keamanannya dalam keadaan benar-benar aman.
Personil yang bertugas pun menyampaikan
pesan-pesan kepada masyarakat Kecamatan Anjir Pasar, yang berkaitan dengan Kamtibmas dan problem sisial lainnya.
Dalam situasi sekarang ini, kata Iptu Marum, di mana sedang berlangsung tahapan pesta demokrasi yaitu tahapan kampanye.
Oleh karena itu, lanjutnya, sinergitas TNI -POLRI sangat dibutuhkan dalam mengawal pesta demokrasi pemilu 2024.
Iptu Marum juga membeberkan, penguatan Kamtibmas di setiap wilayah dilakukan secara intensif oleh seluruh Komponen termasuk TNI -POLRI selaku Institusi yang diberi kewenangan untuk pengawal dan mengamankan pesta demokrasi Pileg dan Pilpres 2024 yang akan dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia
“Dilaksanakannya kegiatan patroli gabungan oleh Polsek Anjir pasar Polres Batola dan TNI
Patroli Gabungan tersebut bertujuan untuk memonitor keadaan Kamtibmas di tengah masyarakat agar situasi Kamtibmas dapat dipastikan selalu dalam keadaan aman kondusif,” paparnya.
Terpisah, Kapolsek Anjir Pasar IPTU Bambang Catur Sulistyo membenarkan kegiatan patroli gabungan tersebut Agar Kamtibmas di wilayah Kecamatan Anjir Pasar dapat terjaga, aman dan kondusif.