TERAS7.COM – Sejumlah instansi lingkup Pemerintah (Pemko) Kota Banjarbaru bersinergi dengan UPT Pasar Bauntung Banjarbaru untuk memberikan voucher ramadan terhadap karyawannya.
Kepala UPT Pasar Bauntung Banjarbaru Adi Royan mengatakan, sedikitnya ada 3 instansi yang memberikan voucher ramadan terhadap karyawannya untuk bisa berbelanja di Pasar Bauntung Banjarbaru.
“Sampai hari ini ada 3 instansi yang karyawan karyawatinya akan berbelanja di Pasar Bauntung yaitu PTAM Intan Banjar kurang lebih 250 orang, kemudian petugas pertamanan PJU, dan sekretariat dari Dinas Perumahan dan Permukiman itu sekitar 150 sampai 250 orang, lalu terkahir ada petugas kebersihan dan wastib yang ada di Pasar Bauntung berjumlah 60 orang,” ujarnya. Sabtu (23/04/2022).
Lanjutnya, dengan diadakannya voucher belanja di Pasar Bauntung ini memberikan dampak yang menguntungkan baik bagi karyawan isntansi terkait yang berbelanja maupun pedagang pasar.
“Dengan pengadaan voucher belanja tersebut ada double manfaat yang dirasakan, yang pertama bagi penerima manfaat yang menerima voucher mereka dapat sembako, kemudian bagi pedagang tentunya lebih meningkatkan penjualan,” terangnya.
Tak hanya di 3 instansi ini saja, ia juga mengaku siap menerima jikalau ada instansi lain yang berminat memberikan voucher ramadan untuk karyawannya agar bisa berbelanja di Pasar Bauntung Banjarbaru.
Adapun untuk waktu pelaksanaannya, ia mengatakan akan berlaku selama 4 hari pada 25 April sampai 28 April, dan untuk para pedagang nantinya bisa menukarkan voucher belanja itu ke UPT Pasar Bauntung sejak pukul 11.00 WITA hingga 13.00 WITA.