TERAS7.COM – Seorang pria ditemukan dalam kondisi meninggal dunia tenggelam di pinggiran sungai Desa Tambak Anyar Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar pada Kamis sore (02/11/2021) sekitar pukul 17.48 WITA.
Informasi ini diperoleh teras7.com dari sejumlah grup WhastApp relawan.
“Ada orang lamas (tenggelam) nah di Tambak Anyar di RT 2,” ujar seorang mengabarkan perihal orang tenggelam tersebut.
Gabungan relawan emergency setempat langsung mendatangi tempat lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi terhadap korban.
Setelah dievakuasi, korban langsung dibawa pihak relawan gabungan setempat ke rumah duka.
“Untuk korban langsung dibawa kerumah korban,” ungkap seorang relawan.
Korban diketahui bernama Samsuni usia diperkirakan 55 tahun, warga Desa Tambak Anyar Ulu Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar.
Hingga sampai saat ini, belum diketahui pasti apa penyebab dan kronologis meninggalnya Samsuni di sungai tersebut.