TERAS7.COM – Dua gempa bumi dilaporkan mengguncang wilayah Indonesia pada hari ini, Minggu (06/04/2025). Gempa pertama terjadi di wilayah Pohuwato, Provinsi Gorontalo, dan gempa kedua mengguncang Bayah, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan bahwa gempa di Pohuwato terjadi pukul 03.11.49 WIB dengan kekuatan magnitudo 3,9. Episentrum gempa berada pada koordinat 0,45 Lintang Utara dan 121,78 Bujur Timur, tepatnya 18 kilometer di barat daya Pohuwato, Gorontalo.
Meski berkekuatan relatif kecil, BMKG tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap kemungkinan gempa susulan. Hingga saat ini belum ada laporan kerusakan maupun korban akibat peristiwa tersebut.
Sementara itu, gempa kedua terjadi di wilayah Bayah, Kabupaten Lebak, Banten pada pukul 13.55.12 WIB. BMKG mencatat kekuatan gempa tersebut mencapai magnitudo 5,1.
Episentrum gempa berada di laut, sekitar 108 kilometer barat daya Bayah, pada koordinat 7,88 Lintang Selatan dan 106,04 Bujur Timur, dengan kedalaman 10 kilometer.
BMKG memastikan bahwa gempa ini tidak berpotensi tsunami. Meski demikian, guncangan gempa dirasakan di beberapa wilayah sekitar, terutama di kawasan pesisir barat Banten.
BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah terpancing oleh informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Masyarakat juga disarankan untuk selalu mengikuti perkembangan informasi resmi dari BMKG.