TERAS7.COM – Usai libur panjang Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1446 H, layanan Perpustakaan Daerah Kabupaten Tabalong kembali beroperasi normal.
Perpustakaan yang berada di bawah naungan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Tabalong ini sebelumnya mengalami penyesuaian jam buka selama bulan Ramadan dan sempat tutup saat libur Lebaran.
Kepala Dispersip Tabalong, Norhayati, menyampaikan bahwa sejak awal pekan ini, seluruh layanan perpustakaan telah kembali seperti biasa.
“Setelah libur Lebaran Idulfitri, layanan Dispersip, terutama bidang perpustakaan, kembali berjalan normal. Mulai Senin sampai Kamis buka pukul 08.00 sampai 16.30 WITA, dan hari Jumat pukul 07.30 sampai 11.00 WITA,” jelasnya, Kamis (11/4/2025).
Dengan normalnya jam operasional, masyarakat kembali dapat mengakses berbagai layanan yang tersedia, mulai dari peminjaman buku, ruang baca, akses internet, hingga kegiatan literasi yang rutin digelar.
Selain layanan harian, program Minggu Ceria juga kembali dilaksanakan setiap Minggu pagi. Kegiatan ini menjadi salah satu daya tarik perpustakaan, terutama bagi anak-anak dan keluarga yang ingin mengisi akhir pekan dengan aktivitas edukatif.
Norhayati mengajak masyarakat Tabalong untuk memanfaatkan fasilitas dan program yang tersedia di perpustakaan.
“Kami berharap layanan ini bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat, baik pelajar, mahasiswa, maupun umum. Perpustakaan terbuka untuk semua kalangan,” tambahnya.
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Tabalong terus berupaya meningkatkan minat baca serta memberikan akses literasi yang merata bagi warga. Dengan kembali normalnya layanan, diharapkan aktivitas kunjungan ke perpustakaan juga meningkat.