TERAS7.COM – Destinasi wisata terbesar di Kalimantan, Amanah Borneo Park kembali membuka wahana baru untuk menambah keseruan pengujung, yakni Lorong Hantu.
Lorong Hantu menjelma menjadi wahana populer di Amanah Borneo Park. Wisata ini memberikan pengalaman kepada pengunjung dengan cara memasuki sebuah gedung, yang di setting berlorong-lorong panjang, bisa dikategorikan semi labirin, ada ruangan-ruangan kecil.
Memasuki Lorong Hantu ini, pengujung diberikan sensasi ngeri yang bikin bulu kuduk merinding berisi berbagai macam konten horror, dilengkapi asesoris dan patung yang menyerupai hantu.
Wahana Lorong Hantu ini tidak berbahaya, tapi bisa dipastikan bagi setiap pengunjung yang masuk, akan keluar dengan ekspresi diluar ekspektasi. Namun perlu diketahui, memasuki tempat ini ada batasan usia.
“Pada wahana Lorong Hantu ini, ada batasan usia yang kami perbolahkan untuk masuk, yaitu mulai dari 12 tahun keatas, jika dibawah 12 tahun kami tidak mengizinkan pengunjung untuk masuk,” ujar Sales Marketing Amanah Borneo Park, Ismi Megawati. Sabtu (22/10/2022).

Hanya dengan uang Rp 20.000, para pengunjung Amanah Borneo Park sudah bisa merasakan sensasi horror menegangkan saat berada di dalam wahana Lorong Hantu.
“Dengan harga 20 ribu, para pengunjung sudah bisa merasakan sensasi meneganggangkan saat berada di dalam Lorong Hantu,” ucapnya.
Lebih jauh Ismi menjelaskan, wahana Lorong Hantu dulunya merupakan trick art museum. Namun, karena dirasa kurang dan ingin membuat hal berbeda tercetuslah ide yang memberikan sensasi horror bagi para pengujung tersebut.
“Lorong hantu ini dulunya merupakan wahana trick art museum, tetapi karena masih dirasa kurang dan ingin membuat hal yang berbeda dan membuat orang-orang penasaran, makanya dibuat lorong hantu,” ungkapnya.
Sementara untuk harga tiket masuk, Amanah Borneo Park memberlakukan tiga jenis tiket diantaranya Tiket promo Shocktober Rp 25.000, Tiket promo Weekday Rp 75.000, dan Tiket promo Weekend Rp 85.000. Semua jenis ini sudah termasuk tiket bermain di semua wahana.

Tapi jangan khawatir, bagi para pengunjung yang mau mendapatkan tiket masuk yang pastinya lebih murah lagi dengan harga khusus kalian bisa membelinya di website resmi www.amanahborneopark.co.id
“Dengan harga tiket tersebut, semua wahana dapat dimainkan sepuasnya. Kecuali untuk ATV Adventure, sewa alat pancing,” jelas Ismi.
Kemudian, bagi kalian yang suka mendapatkan promo kode, bisa membeli tiketnya di tiket.com, dengan cara ketik Amanah Borneo Park di kolom pencarian.
Selain wahana Lorong Hantu, Amanah Borneo Park juga memiliki beragam wahana lainnya yang wajib dicoba yakni arena bermain Feeding Fish, Push Bike anak-anak, Flying Fox, Jembatan Goyang, Sepeda Udara, Taman Kelinci, Refleksi Ikan, Hobbit & Witch House, Splash Park, Rumah Terbalik, Kids Playground, Lorong Hantu, ATV, Petik Buah, Pemancingan, hingga Sepeda Air.
Disamping itu, Amanah Borneo Park juga menyediakan beragam fasilitas lengkap untuk kalian yang ingin berlibur melepas penat dengan sanak keluarga, mulai dari indoor yang pastinya full AC, sampai dengan outdoor.