TERAS7.COM – Dalam suasana Idulfitri 1446 Hijriah, Wakil Bupati Tanah Bumbu, H. Bahsanuddin Bahrun, menggelar acara halalbihalal di sebuah rumah sederhana milik salah satu saudaranya di Desa Tapus, Kecamatan Teluk Kepayang, Kamis (3/4/2025).
Dengan mengenakan kemeja putih dan peci hitam, H Bahsanuddin menyambut langsung para tamu sejak pukul 09.00 Wita. Ia bersalaman dengan setiap warga yang hadir, menyapa dengan senyum hangat dan penuh keakraban.
Tamu yang datang berasal dari berbagai kalangan—pejabat, legislator, keluarga, hingga masyarakat umum. Namun, sikap ramah dan rendah hati H. Bahsanuddin tidak berubah, tanpa membedakan latar belakang atau status sosial.
Acara digelar secara sederhana di halaman rumah yang dihiasi tenda dan deretan meja kursi, lengkap dengan sajian prasmanan. Suasana terasa hangat dan kekeluargaan.
Sesekali, Wabup menyapa warga di setiap meja, bercengkerama ringan, dan menunjukkan kedekatannya dengan masyarakat. Meski tamu yang hadir sangat banyak, ia tetap melayani setiap orang dengan senyum dan salam.
Istrinya, Hj. Fitriyana, juga turut mendampingi. Dengan busana muslimah, ia antusias menyambut warga dan membantu menyajikan makanan. Keduanya bahkan dengan senang hati melayani ajakan warga untuk berswafoto, sebagai bentuk kedekatan dan kenangan bersama pemimpin yang mereka pilih di Pilkada 2024 lalu.
“Semoga dengan halalbihalal ini, saya bisa lebih dekat dengan warga,” ujar H. Bahsanuddin.
Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh warga yang hadir dalam acara tersebut.
“Saya dan keluarga mengucapkan Selamat Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin,” tutupnya.