TERAS7.COM – Akhirnya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Banjar membuka pendaftaran penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Banjar periode 2021-2026.
Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah Partai yang didirikan para ulama NU ini telah dibuka sejak 6 November 2019 hingga 30 November 2019 mendatang.
Berdasarkan informasi dari Ketua DPC PKB Kabupaten Banjar, Pribadi Heru Jaya mengungkapkan hingga saat ini sudah ada 6 orang yang mengambil formulir pendaftaran ke kantor Partai yang beralamat di Komplek Pangeran Antasari RT. 02 RW. 05 Kelurahan Jawa, Kecamatan Martapura ini.
“Partai PKB Sudah membuka pendaftaran penjaringan calon Bupati dan Wakil Bupati Banjar. kita buka penjaringan ini dari mulai tanggal 6 sampai dengan tanggal 30 November 2019, dan kita harapkan yg bersangkutan langsung yg datang menyerahkan kelengkapan berkas pencalonannya” ujarnya.
Setelah pengembalian berkas, PKB Kabupaten Banjar akan melakukan verifikasi terhadap bakal calon yang mendaftar, baik itu calon Bupati maupun calon Wakil Bupati.
“Selanjutnya kita akan mengadakan wawancara terhadap calon yang sudah mengembalikan berkas yang lengkap, adapun hasil dari verifikasi tersebut akan kita kirim ke DPP PKB. DPP PKB nanti akan memberikan rekomendasi terhadap satu nama yg di pilih,” tambahnya.