TERAS7.COM – Polda Kalimantan Selatan menurunkan Petugas Biddokes guna melaksanakan patroli kesehatan dalam Operasi Ketupat Intan Tahun 2019.
Petugas melakukan patroli ke pos-pos pengamanan untuk mengecek kesehatan anggota ke sejumlah Posko PAM (Pengamanan) dan Yan Ops (Pelayanan Operasi bersama pihak Jasa Raharja).
“Giat ini dilaksanakan dengan mengadakan pemeriksaan kesehatan dan memberikan kotak P3K beserta kelengkapan isinya,” ujar Kabiddokkes Polda Kalsel Kombes dr H Erwinn Z Hakim, MARS, MH.Kes melalui Paur Doksik Biddokkes Polda Kalsel Iptu Supriadi Noor, Sabtu (1/6).
Selain mencek kesehatan anggota kegiatan ini juga memberikan pelayanan kesehatan serta menjamin rasa aman kepada masyarakat dalam beraktifitas dengan melakukan pemeriksaan tekanan darah dan konsultasi kesehatan serta pemberian terapi dan masker bagi masyarakat yang melaksanakan mudik.
“Kami berharap masyarakat pemudik yang melakukan perjalanan jauh melalui jalur darat dan menggunakan kendaraan bermotor betul-betul mempersiapkan diri,” pungkasnya.