TERAS7.COM – Pengrajin anyam khas Suku Dayak, gelang Simpai kini ada di Banjarbaru, tepatnya di Lapangan Dr Murdjani depan Balai Kota Banjarbaru.
Gelang Simpai merupakan asesoris yang terbuat dari tanaman jangang, langam dan rotan, dimana memiliki tekstur yang tidak lentur seperti gelang pada umumnya, biasa dibentuk sesuai motif yang diinginkan oleh pembeli.
Zamil, seorang pembuat gelang Simpai saat ditemui di lapangan Dr Murdjani Kota Banjarbaru mengatakan, membuat Simpai memang tidak mudah, perlu latihan dan juga keahlian dalam mengayam.

“Waktu itu saya melihat orang di Daerah Katingan (Kalimantan Tengah) membuat parang Mandau, dimana pada hulu Mandau terdapat juga anyaman Simpai, kemudian saya coba membuat dan akhirnya bisa,” ujarnya kepada wordpress-1348129-4951175.cloudwaysapps.com, pada Rabu malam (17/06).
Ia mengaku bisa membuat gelang Simpai sudah sejak 5 tahun dulu, namun menekuninya menjadi usaha baru selama 2 tahun terakhir.
Disamping itu selain lihai membuat gelang Simpai, Zamil juga mengaku memiliki keahlian membuat parang Mandau khas suku Dayak sejak ia pernah tinggal di Katingan lalu.
“Anyaman Simpai ini kan juga ada di ulu Mandau, nah jadi selain membuat gelang Simpai saya juga bisa membuat kumpang dan hulu Mandau, untuk ukiran kumpang mandau saya masih belum berani memasarkannya, karena ukiranya memiliki makna tersendiri,” lanjut Zamil Kelahiran Pulau Nagara Kabupaten Hulu Sungai Selatan, warga Desa Tanuhi Kecamatan Loksado.
Kembali ke Simpai, untuk penghasilan sehari-hari, Zamil mengaku, memang tidak selalu ada pesanan, namun dalam satu bulan ia bisa menghasilkan 200 ribu sampai 500 ribu rupiah.
“Membuat satu gelang Simpai saya menaruh harga 40 ribu sampai 150 ribu, tergantung tingkat kerumitan anyaman yang diinginkan oleh konsumen,” katanya.

Disamping menjual kekiling, Zamil juga menjulan gelang Simpai secara online, yang mana menurutnya untuk pemesanan sekarang ini lebih ramai lewat media Sosial, sehingga ia tidak perlu lagi sering-sering keliling.
Bagi siapa saja yang ingin memesan gelang Simpai atau membuat gelang simpai, bisa menghubungi Zamil ke nomor telpon Whatsapp 0821 5355 5339 atau lewat akun instagramnya @simpaikat_jalanan.