TERAS7.COM – Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Banjar menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan mitra kerja, Rabu (15/05/2024).
Mitra kerja yang diundang yakni PT Baramarta, PD Pasar Bauntung Batuah, PT Air Minun Banjar, Asisten II Setda Banjar dan Kabag Ekonomi.
“Kita membahas pendapatan asli dearah masing-masing perusahaan milik daerah,” ujar Asisten II Setda Banjar ikhwansyah.
Ia melanjutkan, dalam rapat tersebut disampaikan oleh direktur secara teknis yakni bagaimana pendapatan, langkah-langkahnya serta rencana kerja berikutnya.

“Direktur telah menyampaikan secara teknis, yaitu bagaimana pendapatan, langkah-langkah kerjanya dan rencana kerja berikutnya,” ungkapnya.
Membicarakan pendapatan lanjut ikhwansyah, semua jajaran manajemen bahwa sudah menyetorkan devidennya ke daerah.
“Membahas pendapatan semuanya jajaran manajemen sudah menyetorkan devidennya ke daerah,” jelasnya.
Ia menambahkan, masukan Komisi II DPRD Kabupaten Banjar ke Pemerintah Daerah yaitu agar dimaksimalkan pendapatan asli dapat ditingkatkan.
“Masukan ke Pemerintah Daerah agar dimaksimalkan pendapatan asli bisa ditingkatkan,” katanya.
Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Banjar Irwan Bora mengatakan, pihaknya kembali memanggil seluruh perusahaan BUMD yang berada di Kabupaten Banjar terkait penyampaian awal laporan awal PAD yang akan disetorkan di tahun 2024.
“Kami memanggil kembali perusahaan BUMD seluruh Kabupaten Banjar, kita membahas penyampaian lapran awal PAD yang akan disetorkan pada tahun 2024,” terangnya.
Irwan Bora melanjutkan, sebelum KUA PPAS dilaksanakan sehingga pihaknya mengumpulkan perusahaan yang menjadi mitra untuk mendengar sajauh mana penyampaian laporan tersebut.
“Sebelum KUA PPAS dilaksanakan, kita mengumpulkan seluruh perusahaan yang menjadi mitra kami,” tutupnya.