TERAS7.COM – Forkopimda Kabupaten Asahan menyambut kepulangan jamaah haji gelombang I Kelompok Terbang (Kloter) 14 di pendopo rumah dinas Bupati Asahan, Selasa (18/7/2023).
Dalam kesempatan itu, Kepala kantor Kemenag Kabupaten Asahan Sarifuddin Daulay menyampaikan, jumlah jamaah haji asal Kabupaten Asahan yang pulang pada hari ini berjumlah 63 orang.
“Namun, 2 orang jamaah tanazul ke Kloter 6. Jadi jumlah jamaah yang disambut kepulangannya berjumlah 61 orang,” ungkapnya.
Sementara itu, Bupati Asahan Surya berpesan kepada seluruh jamaah agar tetap istiqamah dalam melaksanakan ibadah, meskipun tak lagi berada di tanah suci.
“Atas nama Pemkab Asahan mengucapkan, selamat datang kepada dhuyufurrahman di Kabupaten Asahan. Selamat berkumpul kembali dengan keluarga dan sanak famili. Besar harapan kami, semoga para saudara memperoleh haji yang mabrur dan mabruroh,” ucapnya.
Ia juga menjelaskan, jamaah haji asal Kabupaten Asahan dalam keadaan sehat walafiat selama di tanah suci dan tiba kembali ke Kabupaten Asahan.
“Semoga saudara dapat menjadi panutan dan contoh teladan yang baik bagi masyarakat sekitar, khususnya keluarga masing-masing. Sehingga, dapat memberikan warna untuk mewujudkan Asahan sejahtera yang religius dan berkarakter,” pungkasnya.