Dengan berselancar di website kami, Anda setuju dengan Kebijakan Privasi kami.
Accept
Teras7.comTeras7.com
  • INDEKS BERITA
  • NEWS
    • Nasional
    • Berita Umum
    • Ekonomi
    • Layanan Publik
    • Pemerintahan
    • Politik
    • Banjir KalSel
  • LIFE
    • Education
    • Lifestyle
    • Teknologi
    • Kilas Balik
  • HEALTH
  • TRAVEL
  • FOOD
Search
© 2022 PT. Teras Tujuh Indonesia. Hak cipta dilindungi Undang-undang.
Reading: Syukuran Kemenangan, Demokrat Banjarbaru Komitmen Kawal Kepemimpinan Lisa-Wartono
Share
Sign In
Notification Show More
Aa
Teras7.comTeras7.com
Aa
Search
  • Indeks Berita
  • Nasional
  • Politik
  • Hukum
  • Pemerintahan
  • Lifestyle
  • Budaya
  • Opini
  • Education
  • Ekonomi
  • Video
  • Berita Umum
  • Environment
  • Infrastruktur
  • Kesehatan
  • Kilas Balik
  • Kuliner
  • Layanan Publik
  • Olahraga
  • Pendidikan
  • Peristiwa
  • Religi
  • Sosial
  • Teknologi
  • Travel
Have an existing account? Sign In
Follow US
© 2022 PT. Teras Tujuh Indonesia. Hak cipta dilindungi Undang-undang.

Syukuran Kemenangan, Demokrat Banjarbaru Komitmen Kawal Kepemimpinan Lisa-Wartono

Muhammad Ariandi
Muhammad Ariandi 31 Mei 2025, 23.38
Share
Prosesi pemotongan tumpeng oleh pengurus Demokrat Banjarbaru sebagai ungkapan syukur atas terpilihnya Lisa–Wartono. (Foto: ariandi)
SHARE
JC V 2025

TERAS7.COM – DPC Partai Demokrat Banjarbaru menggelar acara doa dan syukuran atas terpilihnya Hj Erna Lisa Halaby dan Wartono sebagai Walikota dan Wakil Walikota Banjarbaru periode 2025–2030.

Acara yang digelar di Pendopo Demokrat Banjarbaru, Jalan Sidomulyo Raya, pada Sabtu (31/05/2025) malam itu berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan, ditandai dengan prosesi pemotongan tumpeng sebagai simbol rasa syukur atas kemenangan Lisa-Wartono.

Ketua DPC Partai Demokrat Banjarbaru, Said Subari, menyatakan bahwa kegiatan ini menjadi penanda konsistensi dukungan partai kepada Lisa-Wartono sejak awal hingga titik akhir perjuangan.

“Kita sudah bersama Ibu Lisa bahkan sebelum PSU. Malam ini adalah bentuk rasa syukur atas keberhasilan perjuangan panjang itu,” ujarnya.

Ketua DPD Demokrat Kalsel, Ibnu Sina (tengah), Ketua DPC Demokrat Banjarbaru, Said Subari (kiri) dan Kader Demokrat Banjarbaru, Ahmad Yani Makkie (kanan). (Foto: Ariandi)

Ia menegaskan bahwa Demokrat tidak hanya berhenti sampai kemenangan, tapi juga akan aktif mengawal pemerintahan Lisa-Wartono selama lima tahun ke depan.

Baca juga :

Kampung Pejabat: Simbol Kekayaan Budaya Hidup di Kawasan Geopark Meratus

Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Kabupaten Banjar, Dua Desa Jadi Pilot Project

Latihan Jadi Jurnalis, Peserta Journalist Camp 5 Diuji Lewat Simulasi Konferensi Pers

“Kalau kebijakan beliau bagus, kita dukung. Kalau ada kekurangan, kita kritisi. Semua demi kemajuan Banjarbaru,” kata Subari.

Subari juga mengajak masyarakat Banjarbaru untuk bersatu kembali pasca Pilkada dan mendukung pemerintahan Lisa-Wartono.

“Mari move on. Proses demokrasi sudah selesai. Sekarang saatnya bersatu membangun Banjarbaru,” ajaknya.

Sementara itu, Ketua DPD Partai Demokrat Kalimantan Selatan, Ibnu Sina menyampaikan rasa bangga terhadap soliditas Demokrat Banjarbaru yang berhasil melalui dinamika Pilkada penuh tantangan.

“Pilkada Banjarbaru luar biasa, jadi perhatian nasional bahkan internasional. Sampai ke Mahkamah Konstitusi. Tapi teman-teman tetap berjuang,” katanya.

Ibnu Sina menegaskan Partai Demokrat akan terus mengawal kinerja Lisa-Wartono agar benar-benar dirasakan oleh masyarakat.

“Kita akan kawal. Kita malu kalau kepala daerah yang kita usung tidak bisa berbuat untuk rakyat. Apalagi Banjarbaru sekarang jadi ibu kota provinsi. Tantangannya besar,” tegasnya.

You Might Also Like

Kampung Pejabat: Simbol Kekayaan Budaya Hidup di Kawasan Geopark Meratus

Posyandu 6 SPM Mulai Diterapkan di Kabupaten Banjar, Dua Desa Jadi Pilot Project

Latihan Jadi Jurnalis, Peserta Journalist Camp 5 Diuji Lewat Simulasi Konferensi Pers

Zaki Mubarak: Jurnalis Jangan Campur Opini dalam Berita

MK Tolak Permohonan LPRI, Lisa Halaby- Wartono Sah Sesuai Keputusan KPU

Share This Article
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Telegram Print
What do you think?
Love0
Cry0
Sad0
Happy0
Angry0
Surprise0
Leave a review Leave a review

Leave a review Batalkan balasan

Anda harus masuk untuk berkomentar.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Populer Bulan Ini

Operasi Sikat Intan Libas Premanisme dan Narkoba, 135 Tersangka Dibekuk Polda Kalsel
9 Mei 2025, 20.25
Terbongkar! Ketua LPRI Kalsel Syarifah Hayana Diduga Janjikan 200 Ribu Kepada Pemantau: “Sisanya Apabila Kotak Kosong Menang”
21 Mei 2025, 11.03
Lurah, Camat Hingga RT Bantah Tudingan Tak Netral di PSU Banjarbaru 2024
16 Mei 2025, 16.00
Tiga Hari Hilang, Jasad Operator Excavator Terbalik di Sungai Stagen Kotabaru Akhirnya Ditemukan
23 Mei 2025, 11.45
Diskusi Publik Soroti Penegakan Hukum dan Perlindungan Konsumen di Kalsel
9 Mei 2025, 18.35
Teras7.comTeras7.com
Follow US
© 2022 PT. Teras Tujuh Indonesia. Hak cipta dilindungi Undang-undang.
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Wartawan
  • Tim Redaksi
Selamat Datang!

Masuk ke akun

Register Lost your password?